KPK Gelar Bimtek Pemberdayaan BUMD Antikorupsi Wujudkan Dunia Usaha Antikorupsi

Wirajatim

Surabaya – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggelar bimtek bagi komisaris, Direksi dan pejabat perusahaan BUMD Jawa Timur.

Bimtek yang diselenggarakan pada Rabu (31/08) di Gedung Kantor Pusat Bank Jatim mengusung tema "Mewujudkan Dunia Usaha Antikorupsi Melalui Penanaman Nilai-Nilai Integritas". Sejumlah narasumber dihadirkan dalam acara bimtek tersebut diantaranya Kumbul KS.S.Ik, S.H, M.M selaku Direktur Pembinaan Peran serta Masyarakat KPK Dalam penyampaiannya “BUMD perusahaan andalan Pemerintah Daerah maka seyogyanya ikut serta dalam memberantas korupsi”. Menurut Kumbul, selama ini Direksi BUMD sudah mendapat fasilitas yang memadai dari perusahaan yang mereka pimpin.

“Kalau saja masih ada yang melakukan praktek korupsi, itu berarti serakah dalam upaya mencari kekayaan yang instan”, pungkasnya.

Jajaran Komisaris, Direksi dan pejabat terkait PT PWU Jatim berserta Anak Perusahaan mengikuti acara tersebut. Dengan adanya bimtek ini diharapkan bisa mencegah potensi kemungkinan penyimpangan yang terjadi. (/win)

Share this Post:

Related Posts: