Serahkan 200 Lebih Paket Bantuan Zakat Produktif Untuk Modal Usaha Bagi Pelaku Usaha Ultra Mikro di Blitar dan Kediri

Wirajatim

Blitar - Direktur PT PWU Jatim bersama dengan Ibu Gubernur Khofifah Indar Parawansa menyerahkan bantuan zakat untuk modal usaha kepada masyarakat Jawa Timur di Kota Blitar dan Kabupaten Kediri pada Minggu 27/02. Bantuan modal usaha ini diharapkan membantu masyarakat Jawa Timur terutama para pelaku usaha ultra mikro. Kegiatan ini merupakan hasil dari sinergitas dari seluruh BUMD provinsi Jawa Timur dalam memberikan sumbangsihnya kepada masyarakat Jawa Timur dengan alokasi dana Corporate Social Responbility (CSR) perusahaan.

Bantuan zakat produktif ini akan menyasar ke seluruh kabupaten dan kota di Jawa Timur. “Saya sangat berterimaksih kepada Ibu Gubernur dan juga seluruh BUMD yang mengadakan kegiatan ini, kegiatan ini sangat membantu masyarakat” Ujar Dewi Maria Ulfa, Wakil Bupati Kediri.

Gubernur Jawa Timur, Khofifah berharap dengan adanya bantuan ini bisa menambah modal usaha, dan meningkatkan penjualan sehingga usahanya bisa lebih produktif. Erlangga Satriagung, Direktur PT PWU Jatim mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian BUMD Jatim kepada masyarakat Jawa Timur.

Selain kegiatan zakat produktif juga dilaksanakan kegiatan operasi pasar minyak goreng murah. Kegiatan operasi pasar minyak goreng murah diharapkan membantu masyarakat dalam penyediaan minyak goreng murah. Masyarakat bisa membeli minyak goreng dengan harga murah dengan syarat membawa foto copy KTP. Setiap orang hanya dibolehkan membeli 2 liter minyak goreng dengan harga Rp 25.000

Adanya operasi pasar minyak goreng murah ini dirasakan sangat membantu bagi masyarakat Blitar maupun Kediri. Ditengah maroketnya harga minyak goreng dan sulitnya mencari minyak goreng dipasaran yang cepat habis. (/win)

Share this Post:

Related Posts: